PKN Mengujungi KPU Halteng
WEDA - Partai Kebangkitan Nusantara Kabupaten Halmahera Tengah pada Kamis (28/7), mengunjungi KPU Kabupaten Halmahera Tengah. Ketua PKN Sofyan Hi. Ahmad dan Sekretaris Ali Talib, diterima oleh Staf Helpdesk Muttaqin Husen.
Maksud kedatangan mereka untuk melakukan konsultasi mengenai pendaftaran partai politik di KPU Kabupaten Halteng. Dijelaskan oleh Muttaqin Husen, bahwa pendaftaran partai politik saat ini hanya dilakukan secara terpusat. Yakni oleh pengurus pusat partai politik ke KPU Republik Indonesia. Hal ini bisa dilakukan setelah sebelumnya partai politik mengunggah dokumen persyaratan pendaftaran ke aplikasi Sistem Informasi Partai Politik (Sipol). Jadi, pendaftaran partai politik sudah tidak dilakukan ke KPU kabupaten/kota.